Page 51 - MATAHARI TERBIT DIATAS SERIBU BUKIT- 2023
P. 51
sebagai jembatan yang menghubungkan antara umat manusia dengan Allah dan
manusia dengan manusia.
4. Sebagai Tempat Akad Nikah
Selain sebagai pusat musyawarah, fungsi masjid yang kerap digunakan oleh
umat muslim berikutnya ialah sebagai tempat nikah.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama, banyak masjid yang dipilih oleh
pasangan untuk melaksanakan akad nikah. Tentunya hal ini karena masjid
merupakan salah satu tempat yang dijaga kesuciannya.
5. Sebagai Tempat Perlindungan
Fungsi masjid lainnya yaitu sebagai tempat berlindung. Ketika terjadi bencana
atau musibah, masjid menjadi salah satu tempat yang paling banyak digunakan
sebagai tempat perlindungan. Pasalnya, setiap muslim akan merasa aman dan
tentram ketika berada di dalam masjid.
Di samping itu, Allah SWT juga akan memberikan petunjuk bagi setiap muslim
yang mau memakmurkan masjid. Sebagaimana dalam salah satu surah Alquran
berikut ini, Allah berfirman :
“Hanya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang
beriman kepada Allah dan hari akhir, serta tetap mendirikan shalat,
menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain kepada Allah, Maka
merekalah orang-orang yang diharapkan termasuk golongan orang-orang yang
mendapat petunjuk.” (QS Al-Taubah: 18).
Matahari Terbit
38 Diatas Seribu Bukit
Sejarah Pergerkan Muhammadiyah Gunungkidul